Senin, Desember 21, 2009

Tumis Paprika Sukiyaki

Paprika yang terdiri dari beberapa variasi warna, merah, hijau, kuning, bahkan jingga (orange) ternyata lezat ditumis dengan bumbu Sukiyaki.

Bahan:
- 2 sdm minyak zaitun
- 50 grm bawang bombai, iris tipis
- 3 siung bawang putih, memarkan, cincang
- 100 grm daging sukiyaki
- 1 buah paprika merah, potong -potong
- 1 buah paprika hijau atau kuning, potong-potong

Bumbu perendam, aduk rata:
- 1 sdm kecap manis
- 2 sdt kecap asin
- 1 sdt minyak wijen
- 1 sdt merica hitam tumbuk kasar
- 2 sdt tepung maizena, larutkan dengan 1 sdm air

Cara membuat:
1. Panaskan minyak zaitun , tumis bawang bombai dan bawang putih sampai harum. Masukkan daging sukiyaki, aduk hingga daging berubah warna.
2. Tambahkan paprika merah dan hijau atau kuning. Aduk sebentar.
3. Tuangkan campuran bumbu perendam. Aduk hingga bumbu agak kental dan semua bahan matang. Segera angkat. Sajikan hangat. (www.inilah.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar