Kamis, Maret 18, 2010

Ngeseks Lebih Sehat daripada Makan Apel

APAKAH perbedaan antara orgasme dengan sebuah apel? Sama sekali tidak ada. Keduanya sama-sama disarankan dokter untuk kesehatan Anda.

Menurut National Health Service (NHS), perhatian kini banyak diarahkan pada seks aman dan tidak cukupnya kepuasan dalam bercinta. Hal tersebut menjadi sorotan dari manfaat kesehatan orgasme. Apakah seks teratur benar-benar baik untuk Anda?

Dalam bahasan kesehatan, seks selalu menjadi salah satu topik di dalamnya, seperti halnya buah, sayuran, cokelat, olahraga, tidur teratur, dan sebagainya. Semuanya bagai pisau bermata dua; jadi penyelamat atau pembunuh tubuh, tergantung ke mana Anda mengarahkannya.

"Lakukan lebih banyak olahraga”, adalah saran yang selalu diberikan dokter untuk menjaga kesehatan kita. Nyatanya, sexercise adalah olahraga seks yang menyehatkan dan menyenangkan.

Aktivitas seksual teratur berkaitan dengan manfaat kesehatan lainnya, seperti mengurangi risiko kanker prostat pada pria. Selain itu, mengurangi rasa sakit yang disebabkan oleh migrain, masalah radang sendi dan tulang belakang, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan menurunkan tekanan darah. Kehidupan seks sehat terkait pula dengan peningkatan harga diri, tidur lebih baik, dan mengurangi ketegangan. Demikian seperti okezone lansir dari The Sun.

Sakit kepala yang dirasakan saat orgasme—salah satu jenis migren paling umum pada pria—akan berkurang. Padahal, gangguan tersebut membuat klimaks mereka terasa lebih "Aaaargh!" alias menyakitkan daripada "Ooooh!".

Fakta kesehatan seks mengungkap, seks teratur menjadikan masalah kesehatan berupa penyakit jantung pada usia 50 tahun kemungkinannya dua dibanding satu juta. Atau dengan kata lain, hampir nol. Jadi, seimbangkan komponen hidup Anda. Seks baik untuk kesehatan.

Tentu saja, banyak manfaat dapat lebih banyak dihubungkan untuk berada dalam kehidupan bahagia, bukan hanya jumlah orgasme yang Anda miliki setiap minggunya. Whatever, seks jauh lebih menyenangkan daripada konsumsi sebuah apel sehari.
(lifestyle.okezone.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar