Jumat, Desember 04, 2009

Sate Cumi Bumbu Pekak

JIKA Anda penggemar hidangan barbeque, tak ada salahnya mencoba menu yang satu ini.

Bahan-bahan:
- 500 gram cumi ukuran kecil, tintanya jangan dibuang
- 1/2 buah bawang bombay, dicincang halus
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 1 cm jahe, dimemarkan lalu iris
- 1 buah pekak, tumbuk halus
- 1 sendok makan kecap ikan
- 2 sendok makan kecap manis
- 100 ml air
- 2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara membuat:
- Tumis bawang bombay, bawang putih, jahe sampai harum.
- Masukkan cumi. Aduk sampai agak kaku.
- Masukkan pekak, kecap ikan, dan kecap manis. Aduk rata.
- Tuangkan air. Masak sampai mengering di atas api kecil.
- Tusuk dengan tusuk sate. Bakar sampai matang. (www.inilah.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar