Sabtu, Desember 19, 2009

Sup Brokoli Jagung

SUP ini kaya akan protein dan lutein, sehingga sangat baik dikonsumsi untuk kesehatan mata.

Bahan-bahan:
- 1 1/2 sendok makan minyak zaitun
- 50 garm bawang bombai, iris tipis
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 1 cm jahe, iris tipis
- 150 gram brokoli, lepaskan sesuai kuntumnya
- 1 buah jagung manis, potong kecil-kecil
- 50 gram jamur shiitake, iris tipis
- 1 tangkai daun bawang, potong 2 cm
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh minyak wijen

Cara membuat:
- Panaskan minyak zaitun, tumis bawang bombai, bawang putih, dan jahe hingga harum.
- Tambahkan kaldu sayuran, didihkan.
- Masukkan brokoli, jagung manis, dan jamur.
- Masak hingga sayuran mulai matang.
- Tambahkan daun bawang, bubuhi garam, merica, dan minyak wijen. Segera angkat. Sajikan hangat. [www.inilah.com]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar