Senin, April 12, 2010

Soto Ayam Ambengan

Soto ayam Ambengan. Orang sudah mengakui kelezatannya. Apalagi menyantapnya dalam sajian panas.

Bahan-bahan:
- 1 ekor ayam kampung, bersihkan belah menjadi dua
- 1 sendok teh garam
- 1,5 liter air
- 2 batang serai ambil bagian yang putihnya
- 6 lembar daun jeruk, buang tulang daunya
- 2 cm lengkuas
- 3 cm jahe
- 3 batang daun bawang, potong melintang tipis
- haluskan 8 buah bawang merah, 5 siung bawang putih, 3cm kunyit bakar dan 1 sendok teh merica butiran
- Pelengkap memakai 100gr daun kol, buang tulang daunnya dan iris halus, 50gr soun kering, rendam dalam air panas hingga lunak, 2 batang seledri yang sudah diiris halus, 4 butir telur rebus, belah dua
- Kecap manis, jeruk nipis
- Taburan, tumbuk halus 5 buah kerupuk udang, 1 sendok makan bawang goreng, 1 sendok maan bawang putih goreng

Sambal:
- 10 bh cabai rawit, rebus
- 3 bh cabai merah, rebus
- 4 bh kemiri

Cara membuat:
- rebus ayam dalam air mendidih dengan garam hingga lunak, angkat dan tiriskan
- ukur kaldunya sebanyak 1 liter, sisihakan
- goreng ayam hingga kuning kecokelatan, lalu angkat, tiriskan dan suwir-suwir
- panaskan 3 sendok maan minyak, tumis bumbu yang sudah dihaluskan bersama serai, lengkuas, jahe, dan daun jeruk hingga harum dan matang, lalu angkat
- masukkan tumisan bumbu ke dalam kaldu ayam, didihkan di atas api kecil, masukkan daun bawang, angkat

Cara menyajikan:
- sajikan dan susun dalam mangkuk, soun, kol, ayam suwir, telur rebus, siram dengan kaldu
- sajikan selagi panas dengan sambal kemiri, kecap, jeruk nipis, dan bumbu taburan
- siap untuk 4 porsi
[www.inilah.com]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar